Oleh : Muhammad Yusrizal
Dikala
kesunyian malam mulai membahana
Kegelapan
menampakkan taringnya
Bantal
dan kasur empuk pembelah rasa
Syahdu
menusuk kedalam telinga
Seakan
belantara hutan disekeliling kita
Merdu
dari nyanyian jangkrik
Krik..krik..krik
dan menggelitik
Pengantar
mata untuk segera terlelap
Memberi
sugesti yang tiada ilusi
Semakin
lama semakin terhenyak
Diatas
pembaringan yang menyepi
Suara
nyanyian terus menghantar pesan
Istirahatlah
dan pejamkan mata yang seharian terbuka
Menghantarkan
memori tidur di peraduan cinta
Lupakan
kepenatan siang yang begitu melelahkan
Pelukan
bantal menjadi obat kesendirian
Jangkrik
terus menghibur dengan nyanyian
Tidak ada komentar:
Posting Komentar